Clicky

Pemerintah Provinsi Jawa Tengah

Pemerintah Provinsi Jawa Tengah Aduan masyarakat gunakan
LaporGub - https://s.id/provjateng Pemerintah Provinsi Jawa Tengah

Operating as usual

Selamat Hari Perawat Nasional "Gapai Sejahtera dengan Profesionalisme"
17/03/2023

Selamat Hari Perawat Nasional

"Gapai Sejahtera dengan Profesionalisme"


Cerita Heroik Di Balik Gencarnya Perbaikan Jalan Di JatengDi tengah gencarnya perbaikan jalan Provinsi Jawa Tengah, ada ...
17/03/2023

Cerita Heroik Di Balik Gencarnya Perbaikan Jalan Di Jateng

Di tengah gencarnya perbaikan jalan Provinsi Jawa Tengah, ada cerita heroik dari pekerja lapangan. Mereka harus siaga selama 24 jam, hingga tidak mengenal istilah libur.

Seperti yang diutarakan Sarmono, petugas pengamat jalan Balai Pengelolaan Jalan (BPJ) Wilayah Wonosobo. Pria berumur 53 tahun itu setiap waktu melakukan pemantauan di ruas jalan Kranggan - Bulu, Pringsurat - Kaloran, dan Parakan - Patean.

Bukan hanya badan jalan, tapi juga memastikan kondisi saluran, drainase, gorong-gorong, jembatan dan bahu jalan. Sebab, jika terjadi kerusakan harus segera dilaporkan agar mendapat penanganan secara cepat.

"Istilahnya saya itu menyetrika jalan setiap waktu. Dan, tidak ada libur. Jangan sampai ada kerusakan yang dapat mengganggu pengguna jalan," katanya, Jumat (17/3/2023).

Pak Sar, begitu sapaan akrabnya merasa bersalah jika terjadi kecelakaan akibat jalan rusak di wilayah pantauannya. Sehingga, ia tetap menyusuri jalan meski dalam kondisi sakit sekalipun.

"Iya, kalau sakit tetap bekerja memantau jalan dengan naik angkutan umum. Seperti saat ini, tangan saya keseleo dan tidak bisa mengendarai motor sendiri," paparnya.

Di dalam bus, pandangannya mengamati detil setiap ruas jalan yang dilintasinya. Jika menemukan kerusakan, ia langsung turun untuk memotret dan memberikan tanda pakai cat pilox, untuk kemudian dilaporkan. Setelah itu, Pak Sar naik angkutan dan kembali menyusuri jalan.

"Saya sudah sembilan tahun bekerja seperti ini. Bagi saya kenyamanan dan keselamatan warga di jalan adalah tanggung jawab utama pekerjaan ini," ungkapnya.

Begitu p**a dengan cerita Setyo Purwanto (37), seorang kelompok masyarakat miskin sehat bina marga (Pokmas Bima) Provinsi Jawa Tengah. Pekerjaannya sangat lekat dengan aspal.

"Setiap hari mengaspal jalan, apalagi waktu ada banyaknya laporan jalan rusak dan menjelang Ramadan dan mudik," terangnya.

Menurutnya, pekerjaan memperbaiki jalan bukan soal seberapa gaji yang diterima, melainkan kenyamanan dan keselamatan pengguna jalan.

"Kebahagiaan saya adalah warga bisa berangkat kerja dengan semangat dan p**ang dengan selamat," jelas wara Desa Traji, Kecamatan Parakan, Kabupaten Temanggung.

Pekerjaan memperbaiki jalan juga tidak mengenal waktu. Malam sekalipun jika harus dilakukan perbaikan, maka ia kembali bergelut dengan aspal kembali.

"Tidak ada jam berapa kerjanya. Setiap waktu harus siaga. Kalau ada laporan jalan rusak kami siap perbaiki. Jadi, kalau ada perbaikan jalan di ruas Jalan Bulu, mungkin salah satu pekerjanya adalah saya. Dan kami komitmen sesuai arahan Pak Ganjar, Jateng Tanpa Lubang," pungkasnya.

Diketahui, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menginstruksikan dinas terkait untuk mengebut perbaikan jalan. Politikus berambut putih itu kerap kali meninjau langsung lokasi-lokasi perbaikan jalan.

Berdasarkan data aduan di Laporgub periode 1 Januari-13 Maret 2023, aduan infrastruktur paling banyak. Aduan mengenai jalan rusak berada pada peringkat teratas. Keluhan mengenai jalan kabupaten/kota sejumlah 1.663 aduan, jalan desa/kelurahan ada 1.021 aduan, dan jalan provinsi sebanyak 651 aduan.

Nurul Qorib, seorang pekerja perbaikan jalan provinsi Balai Pengelolaan Jalan (BPJ) wilayah Magelang, tampak sibuk di ru...
17/03/2023

Nurul Qorib, seorang pekerja perbaikan jalan provinsi Balai Pengelolaan Jalan (BPJ) wilayah Magelang, tampak sibuk di ruas Salaman-Magelang. Pria asal Dusun Jurang, Desa Salak, Kecamatan Salaman, Kabupaten Magelang, ini tengah menyelesaikan perbaikan jalan di depan Pasar Tempuran, Kabupaten Magelang.

Teriknya matahari tak menyurutkan semangatnya bersama rekan, menambal jalan berlubang. Di jalan provinsi ruas tersebut menjadi satu di antara titik yang menjadi tanggung jawabnya. Bagi pria 40 tahun ini, memperbaiki jalan sampai tidak berlubang, adalah kepuasan tersendiri, meski kadang, harus p**ang larut sekalipun.

Suasana kondusif dan rekan kerja yang nyaman di kalangan Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Cipta Karya Provinsi Jateng, membuatnya bertahan hingga hampir 17 tahun. Dia merupakan anggota kelompok masyarakat (pokmas) BPJ wilayah Magelang, yang di antara tugasnya ikut menangani perbaikan jalan.

"Saya bekerja sudah hampir 17 tahun. Dan, Alhamdulillah, selama 17 tahun bekerja di BPJ Magelang, saya merasa nyaman dibandingkan bekerja yang lalu," ungkap Mas Ul, sapaanya, Jumat (17/3/2023).

Selama bekerja menangani jalan provinsi, dia bisa mendapatkan kesejahteraan yang layak. Sehingga bisa mencukupi kebutuhan keluarga, termasuk membiayai sekolah anak semata wayangnya.

"Terima kasih banyak sudah diperkenakan bekerja di BPJ Magelang. Sekali lagi terima kasih pak Gubernur. Semoga sehat selalu, semangat. Semoga selalu sehat dan jaya," ujarnya.

Dia mengungkapkan, sukanya bekerja sebagai tenaga penanganan jalan, di antaranya yaitu suasana kekeluargaan antarsesama. Sehingga membuatnya bisa bertahan sampai 17 tahun. Selain juga, gaji yang diterimanya juga sesuai nilai UMK di Magelang serta fasilitas BPJS.

"Manfaatnya (BPJS) bisa membantu mengurangi biaya kalau ada musibah. Kita harapkan semoga jangan ada yang kena musibah," ucap Mas Ul.

Dukanya selama bekerja, bebernya, yaitu harus siap p**ang malam menangani infrastruktur bila terjadi peristiwa bencana. Tidak hanya itu, saat bekerja menangani perbaikan jalan juga harus menghadapi risiko. Seperti halnya, harus hati-hati bila ada pengguna jalan yang membandel saat perbaikan jalan.

"Pernah hampir celaka. Ceritanya, pengendara kan ada yang kurang hati-hati, dikasih rambu tapi ada yang nyelonong saja," cerita dia.

Dari itu semua, kata Mas Ul, ada satu perasaan yang membuatnya merasa puas. Yaitu bila masyarakat pengguna jalan puas karena jalan yang rusak, selesai diperbaiki.
"Senang bisa membantu orang lain, bisa bikin pengguna jalan jadi nyaman," ungkapnya bangga.

Malam-Malam Ganjar Sidak Jembatan Juwana, Minta Maret Sudah SelesaiPATI - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo kembali m...
16/03/2023

Malam-Malam Ganjar Sidak Jembatan Juwana, Minta Maret Sudah Selesai

PATI - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo kembali melakukan sidak proyek pembangunan Jembatan Juwana Pati, Kamis (16/3). Namun, sidak kali ini berbeda karena dilakukan malam hari, yakni pukul 22.25 WIB.

Usai memimpin Musrenbang Wilayah di Pendopo Kabupaten Rembang, Ganjar sowan ke sejumlah kyai. Setelah itu, Ganjar p**ang melewati jalan Pantura Timur yang biasa macet.

Saat tiba di Pati, Ganjar mendadak belok ke arah jembatan Juwana. Ia ingin melihat progres pembangunan sekaligus memastikan bahwa proyek berjalan sesuai harapan.

Saat Ganjar datang, lokasi proyek sudah tutup. Ganjar terpaksa lewat jalan tikus untuk melihat jembatan. Ia menaiki tanggul jembatan yang cukup tinggi karena pintu utama proyek sudah tutup.

Sejumlah warga yang ada di lokasi tak menyangka Ganjar sidak malam-malam. Mereka berteriak memanggil Ganjar dari kejauhan.

"Lho pak Ganjar. Kenapa malam-malam kok kesini pak," teriak warga.

Ganjar menyapa dengan ramah sambil terus mengecek proyek. Tak lama kemudian, dua petugas lari tergopoh-gopoh mengejar Ganjar. Mereka adalah petugas proyek yang ada di lokasi.

"Gimana mas progresnya? Sudah ada penambahan tenaga kan? Jadi bisa selesai kapan?" tanya Ganjar.

Petugas proyek itu mengatakan bahwa pengecoran sudah selesai. Pekerja sudah ditambah menjadi 45 orang. "Ini tinggal pengurukan yang sebelah timur pak. Targetnya April selesai," kata petugas itu.

Ganjar meminta agar lebih dipercepat. Ia meminta agar di bulan Maret ini pekerjaan bisa selesai. "Maret ya mas, jangan lama-lama. Harus ada percepatan," pinta Ganjar.

Ganjar mengatakan mendapat komplain banyak terkait kemacetan di Pantura Timur. Salah satu penyebabnya adalah pembangunan jembatan Juwana yang tak kunjung rampung.

"Tadi saat Musrenbang, saya dapat masukan banyak terkait kemacetan Pantura Timur. Termasuk saat sowan para kyai, mereka sudah hoopless terkait kemacetan ini. Makanya, malam ini jam 22.25 saya ngecek bagaimana progresnya," kata Ganjar.

Dari pengecekannya itu, ia melihat pengecoran sudah selesai dilakukan. Tinggal pemasangan pembatas jalan dan pengurugan di sisi timur.

"Sekarang mereka kerjakan terus. Saya mendorong Maret ini selesai. Kalau itu selesai, harapannya bisa mengurai kemacetan ini," terangnya.

Sebab lanjut Ganjar, di beberapa lokasi Pantura Timur juga sedang ada perbaikan jalan. Jika pararel dan semua selesai cepat, maka kemacetan bisa diatasi.

"Maka ini kita sering-sering tengok. Saya sudah empat kali melihat ini dan malam ini tak parani lagi. Maksud saya mesti dicek terus. Dan saya sudah minta Pj Bupati supaya cek terus progresnya seperti apa. Sebab pengalaman di Demak dulu bisa cepat karena dipantau. Dan ternyata sudah ada penambahan tenaga, jadi mudah-mudahan bisa kerja lebih sistematis dan cepat," pungkasnya.

Sementara itu, Supervisor Proyek Jembatan Juwana, Sindhu mengatakan, progres pembangunan sudah mencapai 85%. Percepatan terus dilakukan, termasuk menambah personel dari 20 orang menjadi 45 orang.

"Target selesai awal April. Tapi tadi pak Gubernur meminta agar Maret ini selesai. Kami akan upayakan dan mudah-mudahan diberi kelancaran," ucapnya.

Cek Perbaikan Jalan Dempet, Ganjar Kejar-kejaran dengan Laporan Masyarakat Demak - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo m...
15/03/2023

Cek Perbaikan Jalan Dempet, Ganjar Kejar-kejaran dengan Laporan Masyarakat

Demak - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengecek perbaikan jalan rusak di Dempet, Kabupaten Demak, Selasa (14/3/2023). Jalan yang diperbaiki itu merupakan jalur penghubung Kabupaten Demak dengan Kabupaten Grobogan yang mengalami kerusakan parah.

"Kami mulai perbaikan ya dan ini polanya jauh lebih cepat. Ini dengan e-catalog. Tadi pemberi jasanya juga baru pertama. Jadi e-catalog itu cepat banget. Begitu mereka ngeklik, beres, kontrak, tidak ada tiga hari bisa langsung kerja," kata Ganjar.

Menurut Ganjar, pola dengan e-catalog tersebut merupakan cara yang digunakan agar prosesnya cepat. Sehingga setiap komplain dari masyarakat yang masuk dapat direspons dan diperbaiki dengan cepat. Sebab, jika melalui lelang proyek biasanya memakan waktu cukup lama hingga pekerjaan dimulai.

"Sebenarnya ini cara yang kami coba pakai agar bisa lebih cepat. Nah, kalau proses di kami-nya cepat, tidak bertele-tele maka dia bisa mengerjakan cepat. Kami bisa kejar-kejaran dengan komplain penduduk, komplain warga yang jalannya rusak dan sebagainya," ungkap Ganjar.

Gubernur dua periode itu menambahkan, untuk merespons semua laporan jalan rusak yang masuk memang cukup terbatas. Maka dari itu, untuk menuntaskannya harus selektif dengan memilih titik yang mengalami kerusakan cukup parah lebih dahulu.

Meski demikian, Ganjar menegaskan bahwa perbaikan jalan rusak menjadi prioritas karena dari persentase jumlah aduan yang masuk, laporan jalan rusak merupakan yang paling tinggi. Terlebih saat ini di mana intensitas hujan masih tinggi, jumlah kerusakan jalan pun makin banyak.

"Tentu kami terbatas, maka itu kami kerjakan yang memang cukup parah. Ini 1 kilometer. Spot-spot kami bereskan, dan ini nanti malam sudah bisa langsung selesai, dan kami tunggu pengeringan, maka jalan," katanya.

Saat meninjau lokasi perbaikan Jalan Dempel, Ganjar sempat berdialog dengan para pekerja. Ia juga menyaksikan sejumlah truk muatan besar melintas beriringan di jalan itu. Ia berharap para pemilik jasa angkutan barang dan juga supir truk dapat ikut serta merawat jalan dengan tidak membawa beban berlebihan.

Ganjar Minta Pemkab dan DPRD Demak Satu Pikiran Tentang Tanggul LautDEMAK - Persoalan rob di Kabupaten Demak menjadi mas...
14/03/2023

Ganjar Minta Pemkab dan DPRD Demak Satu Pikiran Tentang Tanggul Laut

DEMAK - Persoalan rob di Kabupaten Demak menjadi masalah yang banyak disampaikan masyarakat dalam Musrenbang Wilayah Kedungsepur di Wisma Halim, Kabupaten Demak, Selasa (14/3/2023). Ganjar meminta agar pemerintah kabupaten (Pemkab) dan DPRD Demak menjadikan hal itu sebagai pokok pikiran, kemudian menemukan kesepakatan bersama.

"Ini karena kita tempatnya di Demak maka banyak sekali perhatian yang terkait dengan rob. Makanya tadi saya sampaikan apa sih ikhtiar kita, antara lain kan umpama Tol Demak-Semarang, itu sekaligus kita pake untuk tanggul. Apakah itu satu-satunya solusi? Tidak. Bahwa di dalamnya ternyata harus bernegosiasi dengan masyarakat itulah yang kemudian membutuhkan waktu," kata Ganjar usai memimpin Musrenbangwil Kedungsepur.

Ganjar menjelaskan masalah infrastruktur tentu saja masih menjadi primadona usulan yang disampaikan oleh masyarakat. Khusus untuk Kabupaten Demak tentu saja berkaitan dengan rob tersebut. Tentu saja tentang kebutuhan tanggul laut untuk mengatasi rob di Demak yang dampaknya sudah besar.

"Kalau daerah kabupaten saja menghitung sekitar Rp250 miliar maka saya tanya APBD-nya ternyata dua sekian triliun, PAD-nya berapa sekitar Rp300 miliar. Boleh nggak berkomitmen dengan DPRD? Kali ini pokirnya satu aja, tanggul. Saya usul tanggul DPRD, wah itu keren. Kurangnya nanti bisa kita bantu, kurangnya nanti bisa kita mintakan pusat. Butuh komitmen politik," jelasnya.

Menurut Ganjar, musrenbang merupakan bagian dari cara menyampaikan pendapat, usulan, sekaligus pemanasan untuk mencari kesepakatan. Consensus building itulah sebenarnya tujuan dari adanya musrenbang.

"Di sini semua menyampaikan pendapat, semuanya mendengarkan, consensus building. Kalau kemudian prakteknya nanti enggak, keputusannya diicrit-icrit satu-satu, itu nggak akan selesai, maka kita buka semuanya di sini," ungkapnya.

Dalam musrenbangwil Kedungsepur itu dihadiri Wakil DPRD Provinsi Jawa Tengah, Bupati Demak, Bupati Kendal, Bupati Semarang, Bupati Grobogan, Pj Wali Kota Salatiga, dan perwakilan Wali Kota Semarang. Juga kepala OPD Provinsi Jawa Tengah dan masing-masing kabupaten/kota.

...

Ganjar Tinjau Bantuan Ruspin Bagi 34 Keluarga Korban Rob SayungDemak - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meninjau prog...
14/03/2023

Ganjar Tinjau Bantuan Ruspin Bagi 34 Keluarga Korban Rob Sayung

Demak - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meninjau program bantuan rumah sistem panel instan (ruspin) untuk korban bencana rob di Desa Bedono, Kecamatan, Sayung, Kabupaten Demak, Selasa (14/3/2023). Total keluarga yang menerima bantuan ruspin di desa itu sebanyak 34 keluarga. Menurut Ganjar, ruspin model rumah panggung tersebut merupakan alternatif dan bentuk adaptasi bagi warga yang tidak mau direlokasi.

"Ini adalah areal land subsiden. Kemudian hari ini masyarakat masih ingin bertahan di sini. Satu-satunya alternatif yang paling kompromistis, ya sudah karena butuh waktu untuk menjelaskan, butuh waktu untuk mengedukasi. Satu-satunya ya rumahnya harus panggung," kaya Ganjar saat berada di lokasi.

Alternatif rumah panggung tersebut diberikan oleh Pemprov Jateng setelah melalui komunikasi panjang dengan warga sekitar. Sebab Desa Bedono masuk dalam areal land subsiden. Selama ini, adaptasi yang dilakukan oleh masyarakat adalah penimbunan atau meninggikan lantai rumah.

"Ini kan areal rob jadi adaptasi masyarakat musti dilakukan. Selama ini yang dilakukan adalah penimbunan. Ditimbun, tenggelam. Ditimbun, tenggelam. Nah ini ditemukan konsep agar mereka tinggal di sini. Dulu kalau rumah mereka nempel di tanah itu banjir, terus kemudian diurug dan rumahnya tinggal pendek. Sekarang dinaikkan sekalian, kira-kira dari kula tanah 1,5 meter, jadi cukup tinggi," jelasnya.

Model bantuan ruspin tersebut merupakan bentuk gotong royong antara masyarakat dengan pemerintah daerah. Masyarakat menyediakan lahan dan bergotong royong membuat pondasi rumah dengan seharga Rp 10 juta. Bantuan dari Pemprov Jateng untuk satu unit ruspin senilai Rp 50 juta. Total ada 34 rumah yang dibangun di Desa Bedono.

"Jadi kita bantu untuk yang tidak mampu terus dibuatkan seperti itu dengan ruspin dan itu bisa dikerjakan sehari dirakit. Sehari dirakit tinggal di tengah sela-selanya diisi bata. Dengan cara itu nanti jadinya kayak gini, ini contoh yang sudah jadi. Nanti terserah di dalamnya, keluarga sambil mengembangkan, lebih lega, lebih sehat dan adaptif," paparnya.

....

14/03/2023
LIVE ! Musyawarah Rencana Pembangunan Wilayah (Musrenbangwil) Tahun 2023 | WP. Kedungsepur

"Peningkatan Pembangunan yang Berdaya Saing dan Merata, Didukung dengan Sumber Daya Manusia yang Berkualitas"

Musyawarah RencanaPembangunan Wilayah (Musrenbangwil) Tahun 2023

WP. Kedungsepur (Kab. Semarang, Kendal,
Demak, grobogan, Kota Semarang, Kota
Salatiga)

Wisma Halim
Rest Area Wisma Halim Jl. SemarangDemak, Gandum, Karangrejo Kec.
Wonosalam Kab. Demak











Pemerintah Provinsi Jawa Tengah
- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -
Kunjungi Juga Akun Sosial Media di:
Website: http://jatengprov.go.id/
Like Us: https://www.facebook.com/provjateng
Follow Twitter: https://twitter.com/provjateng
Follow Instagram: http://instagram.com/provjateng
Youtube :

Ganjar Cek Jalan Raya Solo-Purwodadi, Pastikan Perbaikan Jalan Rusak OptimalSRAGEN - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo...
13/03/2023

Ganjar Cek Jalan Raya Solo-Purwodadi, Pastikan Perbaikan Jalan Rusak Optimal

SRAGEN - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo langsung mengecek ruas jalan provinsi di Kabupaten Sragen yang sedang dalam perbaikan. Ganjar meminta perbaikan jalan dioptimalkan agar bisa memberi kenyamanan menjelang Ramadan dan Idul Fitri 1444 H.

Ada tiga titik di sepanjang Jalan Raya Solo-Purwodadi yang dicek Ganjar. Di titik pertama, petugas dari Dinas PU Bina Marga dan Cipta Karya sedang melakukan perbaikan sementara dengan menutup badan jalan yang berlubang.

“Ini yang ngatur mana? Biar nggak macet. Jangan lupa difoto untuk disampaikan ke masyarakat,” kata Ganjar kepada petugas di lokasi.

Kehadiran Ganjar pun menyita perhatian warga. Tak hanya menyapa, beberapa pengguna jalan juga menyampaikan langsung keluhan jalan rusak dan langsung ditanggapi Ganjar.

“Pak di sana itu juga rusaknya lebih parah Pak,” kata seorang pengendara motor.

“Ini sudah diperbaiki, nanti yang di depan juga. Tadi melewati yang sudah bagus, mbok disampaikan juga jangan yang rusak tok,” seloroh Ganjar.

Di titik kedua tepatnya di depan Polsek Kalijambe, Ganjar didampingi Kepala Dinas PU, Bina Marga dan Cipta Karya Provinsi Jawa Tengah AR Hanung Triyono yang menyampaikan metode perbaikan di ruas jalan itu.

“Ini nanti dileveling kelas A. Jadi kita tambah satu lapis gitu Pak,” kata Hanung pada Ganjar.

Gubernur Jateng dua periode itu berharap perbaikan jalan dilakukan dengan optimal. Khususnya selama satu bulan ke depan sehingga saat momen lebaran nanti masyarakat bisa menggunakan dengan nyaman dan aman.

“Sebulan dioptimalkan tapi sampai dengan lebaran kami hitung kekuatannya di situ. (lebaran) akan aman gitu ya,” ucap Ganjar.

Titik ketiga, masih di ruas jalan yang sama tepatnya di Kecamatan Sumberlawang setelah Pasar Sumberlawang. Bahkan perbaikan dengan betonisasi menyisakan satu lajur saja yang betul dibeton.

“Itu nanti yang di depan pasar (Sumberlawang) tolong diprioritaskan. Karena banyak aktivitas di sana juga,” ucap Ganjar kepada kepala dinas.

Sebagai informasi, ruas jalan provinsi di wilayah Kabupaten Sragen yang diperbaiki sepanjang 5 Kilometer.
...

Jateng Sepekan ✨5 - 11 Maret 2023Sekilas kegiatan di Jateng pekan ini.
13/03/2023

Jateng Sepekan ✨
5 - 11 Maret 2023

Sekilas kegiatan di Jateng pekan ini.


Halo Lur, akhirnya mudik gratis hadir lagi!yuk simak info selengkapnyaCara daftar, syarat dan info penting lainnya!Penda...
11/03/2023

Halo Lur, akhirnya mudik gratis hadir lagi!
yuk simak info selengkapnya
Cara daftar, syarat dan info penting lainnya!

Pendaftaran moda bus dimulai pada
Senin, 13 Maret 2023 secara online pada link berikut:
https://pedamateng.penghubung.jatengprov.go.id/swa

Yuk daftar mudik gratis!

Simak terus update informasi seputar mudik di sosial media Badan Penghubung Jawa Tengah ya lur!
Matur nuwun




Halo Lur, akhirnya mudik gratis hadir lagi!yuk simak info selengkapnyaCara daftar, syarat dan info penting lainnya!Penda...
11/03/2023

Halo Lur, akhirnya mudik gratis hadir lagi!
yuk simak info selengkapnya
Cara daftar, syarat dan info penting lainnya!

Pendaftaran moda kereta api dimulai pada :
Senin, 27 Maret 2023 secara online pada link berikut:

https://pedamateng.penghubung.jatengprov.go.id/swa

Yuk daftar mudik gratis!

Simak terus update informasi seputar mudik di sosial media Badan Penghubung Jawa Tengah ya lur!
Matur nuwun




Jasa yang satu ini sering terlupakan, profesinya unik. memiliki keahlian untuk membuka dan duplikasi segala macam tipe k...
11/03/2023

Jasa yang satu ini sering terlupakan, profesinya unik. memiliki keahlian untuk membuka dan duplikasi segala macam tipe kunci, dari kunci motor, mobil, pintu rumah, kunci brankas dan semua yang berhubungan dengan kunci asal bukan kunci hati si dia.
Monggo yang membuka usaha jasa sebagai ahli kunci bisa ikut edisi kali ini. Syaratnya ada di poster. Jangan lupa kasih lokasi kabupaten/kota biar langsung pada simpan kontakmu, jika butuh sewaktu-waktu

Selamat Hari Tunas Pramuka
09/03/2023

Selamat Hari Tunas Pramuka



Selamat Hari Musik Nasional
09/03/2023

Selamat Hari Musik Nasional


Jelang Ramadan, Ganjar Kembali Gelar Program Parsel Lebaran Libatkan 125 UMKM SEMARANG - Menjelang Ramadan, Pemprov Jate...
07/03/2023

Jelang Ramadan, Ganjar Kembali Gelar Program Parsel Lebaran Libatkan 125 UMKM

SEMARANG - Menjelang Ramadan, Pemprov Jateng berkolaborasi dengan Bank Indonesia , OJK, Asosiasi Pengusaha Oleh-Oleh (ASPOO) dan BliBli .com kembali mengadakan program Parsel Lebaran. Program ini bertujuan untuk mendukung pengembangan para pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dan memberikan kebermanfaatan kepada mereka.

"Program penjualan produk UMK dalam bentuk parsel lebaran yang diinisiasi Bapak Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sejak tahun 2021, mendapatkan respons yang sangat positif dari masyarakat," kata Kepala Kepala Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Jateng Ema Rachmawati ditemui di lokasi acara di Gedung Gradhika Bhakti Praja kompleks kantor Gubernur Jateng di Semarang, Selasa (7/3/2023).

Dari catatannya, pada tahun ini diperkirakan respons masyarakat akan jauh lebih besar. Ditargetkan, hasil penjualan program Parsel Lebaran tahun ini mencapai Rp 5 miliar.

Mengaca pada dua tahun lalu, hasilnya cukup besar. Pada 2021 penjualan dari program Parsel Lebaran mencapai Rp2,1 miliar, dan pada 2022 penjualan mencapai Rp4,18 miliar.

Dia menerangkan, tahun ini produk dari UMKM yang ikut dalam Program Parsel Lebaran lebih bervariasi. Selain produk makanan-minuman, juga ada craft, pakaian, dan juga sembako. Seluruh produk tersebut telah melalui kurasi.

Tahun ini jumlah UMKM yang dilibatkan sebanyak 125 UMKM, lebih banyak jika dibanding tahun lalu sebanyak 80 UMKM. Para UMKM yang ikut tahun ini berasal dari 34 kota dan kabupaten di Jawa Tengah. Hanya Kabupaten Grobogan yang tidak ikut terlibat.

"Ini berlangsung sekarang sampai nanti menjelang Lebaran," terangnya.

Adapun untuk pemesanannya, kata Ema, bisa melalui katalog yang dapat diunduh melalui link "s.id/provjateng". Pemesanan juga bisa melalui call center ASPOO.

Sedangkan bagi masyarakat umum, baik dari dalam maupun luar provinsi yang ingin membeli juga bisa memesan melalui marketplace BliBli.

"Tahun lalu juga melalui BliBli, juga ada yang beli dari Kalimantan. Bahkan ada juga pemesanan dari Jakarta, Bandung. Hanya tahun lalu kami belum siap armada. Jadi enggak bisa.

...

Jateng Sepekan ✨26 Februari - 4 Maret 2023Sekilas kegiatan di Jateng pekan ini.
06/03/2023

Jateng Sepekan ✨
26 Februari - 4 Maret 2023

Sekilas kegiatan di Jateng pekan ini.


Mau bulan Ramadan, pastikan penampilanmu oke dan siap sambut bulan suci.Nah,  edisi kali ini untuk yang punya usaha poto...
04/03/2023

Mau bulan Ramadan, pastikan penampilanmu oke dan siap sambut bulan suci.
Nah, edisi kali ini untuk yang punya usaha potong rambut. Posting foto usahamu, modelnya juga boleh. Lengkapi caption dengan nomor telepon dan lokasi kabupaten/kota. Seluruh wilayah Indonesia bisa ikutan.
Yuk ndang posting!

Ganjar Bantu PLTS Rooftop ke Ponpes di Kudus; Belajar Transisi Energi Kecil-Kecilan DuluKUDUS - Gubernur Jawa Tengah Gan...
04/03/2023

Ganjar Bantu PLTS Rooftop ke Ponpes di Kudus; Belajar Transisi Energi Kecil-Kecilan Dulu

KUDUS - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyerahkan bantuan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Rooftop senilai Rp 60 juta untuk Pondok Pesantren Darul Falah Jekulo, Kabupaten Kudus, Jumat (3/3/2023). Bantuan ini diharap jadi stimulan bagi kelompok masyarakat untuk memulai transisi energi.

Perwakilan ponpes, KH Muh Jazuli mengatakan kehadiran orang nomor satu di Jawa Tengah itu telah dinantikan para santri, sejak pagi. Ia pun senang karena Ganjar datang bahkan memberikan bantuan.

“Santri di sini jumlahnya ada sekitar 1.000, putra dan putri. Kami sangat berterima kasih dan bersyukur diampiri, disilaturrahimi orang nomor satu Jawa Tengah dan Kudus ini kebahagiaan bagi keluarga besar pesantren. Ini kebersamaan ulama umaro, inilah contohnya. Terima kasih atas kehadirannya, semoga jadi berkah untuk kita semuanya,” kata

Selain Ponpes Darul Falah Jekulo, bantuan PLTS Rooftop juga diberikan kepada Ponpes Al-Qur’an Arroudlotul Mardliyah II. Ganjar juga menyerahkan bantuan paket sarpras perikanan budidaya senilai Rp19 juta untuk Remaja Asri.

Bantuan yang diserahkan kepada Pemkab Kudus di antaranya RTLH untuk 39 orang senilai Rp780 juta, Bantuan Sarpras Desa untuk 218 titik lokasi senilai Rp26 miliar, dan bantuan Pengembangan Desa Wisata di tiga titik senilai Rp300 juta. Total bantuan yang diberikan senilai Rp41,8 miliar.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengatakan bantuan PLTS Rooftop ini hanya sebagian dari berbagai bantuan yang diberikan di Kabupaten Kudus. Harapannya, masyarakat makin mengenal PLTS.

“Kami dorong pondok pesantren, ada sekolahan, ada tempat-tempat kelompok kegiatan masyarakat, kami kenalkan PLTS, agar mereka mulai belajar transisi energi yang kecil-kecilan dulu-lah,” ujarnya.

Ganjar mengatakan, pengembangan Energi Baru Terbarukan terus dilakukan di Jawa Tengah. Tidak mudah, karena masyarakat harus diberikan sosialisasi dan edukasi. Mantan anggota DPR RI itu tak menampik mahalnya infrastruktur pendukung menjadi kendala.

...

Tinjau Jalan Rusak Pantura Timur, Ganjar Langsung Panggil Kepala Balai JalanKUDUS - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo ...
03/03/2023

Tinjau Jalan Rusak Pantura Timur, Ganjar Langsung Panggil Kepala Balai Jalan

KUDUS - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menelpon langsung Kepala BBPJN Jawa Tengah-DI Yogyakarta, Wida Nurfaida saat turun gunung mengecek kondisi jalan rusak di Jalan Pantura Timur, tepatnya di Jalan Raya Kudus-Pati. Ganjar merespon aduan masyarakat yang mengeluh kerusakan jalan yang parah hingga menyebabkan kemacetan.

Dalam kunjungan kerjanya di daerah Kudus dan Pati, Jumat (3/3/2023) Ganjar mendapati kondisi jalan utama atau Pantura ke arah timur rusak parah. Saat melintas Demak misalnya, hampir sepanjang Jalan Raya Semarang-Demak berlubang.

Akibatnya kemacetan pun tak bisa dihindarkan. Apalagi kendaraan yang melintas sebagian besar bermuatan besar. Misalnya, kendaraan logistik dan truk membawa material.

Hal yang sama juga ditemukan Ganjar saat memasuki Kabupaten Kudus. Tak hanya berlubang, sejumlah jalan protokol tampak tergenang air. Meski tak semuanya merupakan jalan provinsi, namun Ganjar tetap merespon aduan masyarakat.

Saat di perjalanan menuju Pati, mantan anggota DPR RI itu beberapa kali berhenti dan mendokumentasikan jalan rusak yang ditemuinya. Termasuk saat berhenti di Jalan Raya Kudus-Pati.

Kepadatan kendaraan terjadi di ruas jalan tersebut, sebab tepat di tengah badan jalan ada kendaraan besar yang tampak sedang beraktivitas menambal kerusakan jalan.

“Pak Ganjar turun, jalannya baik,” ujar seorang supir truk yang melintas dan melihat Ganjar sedang berkoordinasi dengan pihak terkait.

Petugas keamanan pabrik di sekitar jalan tersebut, juga tampak sibuk mengatur lalu lintas. Ganjar mengapresiasi mereka dan berpesan agar mengatur lalu lintas dengan baik.

Ditemui usai cek posko banjir di Desa Doropayung, Kecamatan Juwana, Kabupaten Pati, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menghubungi langsung Kepala BBPJN Jawa Tengah-DIY Wida Nurfaida. Ganjar berharap seluruh pemangku kepentingan berkomunikasi untuk memperbaiki jalan rusak.

“Saya tadi telpon Pak Hanung (Dinas PU Bina Marga dan Cipta Karya Prov Jateng), karena Bu Wida masih rapat di Jakarta langsung lari ke sini (Juwana, Pati) untuk kami koordinasikan.
...

Address

Jalan Pahlawan 9
Semarang
50243

Opening Hours

Monday 07:00 - 15:30
Tuesday 07:00 - 15:30
Wednesday 07:00 - 15:30
Thursday 07:00 - 15:30
Friday 07:00 - 16:00

Telephone

+62248415548

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when Pemerintah Provinsi Jawa Tengah posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Contact The Business

Send a message to Pemerintah Provinsi Jawa Tengah:

Videos

Nearby government services


Comments

orang ini jual hp dia minta uang DP dulu dan janji bakalan kirim barang nya tiba" dia ngilang gitu aja tnpa ada pertanggungjawaban dan gamau mulangin uang saya dia mengaku orang Jawa tengah Ds. Gumelar banyumas, jawa tengah dia niat mau jual barang pas udh dikasih DP tiba" jadi sellow respon semoga diampuni dosanya mengambil hak orang tnpa mengembalikan nya itu sudah tindak pencurian jadi buat kalian yg liat atau kenal tolong ditegur postingan ini pelajaran ya buat kita semua jgn gampang percaya sama orang yg ga dikenal apalagi disuruh bayar dulu baru dikirim barang nya
Gak manut pemerintah
Dari salah satu warga kali jambe. ( Abit Nofriastama) datang ke sekretariat LSM GMBI Pekalongan raya pada tgl,29/11/2020,sekitar jam 08.00,WIB Minggu pagi.dan di temui langsung ketua LSM GMBI DPD Pekalongan raya Bpk Teguh Hadi Santoso, dari salah satu warga menceritakan perihal ada nya Jembatan penghubung
Desa panti Anom dan desa kali jambe
Kabupaten Pekalongan
pada Sore hari sekitar jam 17.00Wib Sore dengan hari yg sama
Tim LSM GMBI mengecek lokasi dan kami sangat kaget dan sangat memprihatinkan ternyata memang benar ada nya jembatan tersebut memang sangat tdk layak pakai,
Jembatan tersebut satu satu nya jembatan sarana penghubung antara lain penguna jalan dari desa panti anom dan desa kali jambe, dari dua kecamatan tersebut yaitu kecamatan Bojong dan kecamatan sragi. desa kali jambe
Kabupaten Pekalongan

Ketua LSM GMBI DPD Pekalongan Raya.
Teguh Hadi Santoso,yg kerap di sapa Silfa Hadi turun ke lokasi bersama tim meninjau lokasi dan memang benar ada nya dari akses jembatan penghubung tersebut memang sangat tdk layak untuk di lalui pengendara
Dan ironis nya jembatan tersebut di pakai untuk pengendara sepeda motor,pengendara mobil roda empat,dan truk bermuatan berat.

Harapan kami sebagai Lembaga Swadaya Masyarakat GMBI agar pemerintah Kabupaten Pekalongan,Gubernur Jawa Tengah,dan Bpk Presiden RI,Jokowidodo
Agar mendengar kan Aspirasi Warga Masyarakat yg khusus nya di daerah Kecamatan sragi. desa kali jambe dan kecamatan Bojong
Kabupaten Pekalongan.

Minggu,29-11-2020
knpa pupuk petani sulit
Pandemi Covid-19 berdampak besar terhadap dunia kerja dan dunia usaha. Untuk itu, kemampuan, kreativitas, dan inovasi SDM menjadi aspek yang dapat mempercepat pemulihan ekonomi nasional.

Untuk membahasnya, Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN) menggelar webinar tentang SDM yang berdaya saing, berkolaborasi dengan KAGAMA (Keluarga Alumni Gadjah Mada) Human Capital.

Yuk! Bergabung di Webinar yang akan sangat bermanfaat ini, dapatkan info yang sangat dibutuhkan oleh seluruh SDM Indonesia, apapun pekerjaannya.

"Tantangan & Solusi Membangun SDM Berdaya Saing Saat dan Pascapandemi"
Minggu, 15 November 2020, Pukul
15:30 - 17:30 WIB via ZOOM meeting & livestream di Youtube http://s.id/kpcpen-youtube

Bersama Keynote Speech :
Ganjar Pranowo
Gubernur Jawa Tengah & Ketua Umum KAGAMA

Bersama para Narasumber :
Adi M. Soekirno, S. Psi, MBA - Direktur PT. Pinasthika & Ketua KAGAMA HC

Drs. Anung Aninditha, MA - SVP Human Capital PT. Pegadaian & Anggota KAGAMA

Tri Setiyantono - Human Capital Advisor Sinarmas Mining & Anggota KAGAMA

Moderator :
Puspita Zorawar, MPsi.T - Founder ExcellencIA, Human Capital Development Center & Anggota KAGAMA

Daftar webinar sekarang juga di http://bit.ly/webinarkpcpen21

GRATIS, dapatkan e-sertifikat & DOORPRIZE








Saat Yang Tepat untuk Memperdalam Ilmu Pengetahuan Agama Islam Anda

Kita belajar mulai dari TK (Taman Kana-kanak) terus ke SD (Sekolah Dasar) terus ke SMP (Sekolah Menengah Pertama) terus ke SMA (Sekolah Menengah Atas) terus ke PT (Perguruan Tinggi) terus ke S2 dan S3. Kemudian kita mendapatkan STTB (Surat Tanda Tamat Belajar). Terus KAPAN WAKTUNYA untuk NGAJI..?
Kini saatnya Anda BELAJAR ILMU AGAMA ISLAM ke Pesantren Online AndyTV melalui Ngaji Online AndyTV yang diasuh oleh orang-orang JEBOLAN PONDOK PESANTREN yang ada di Indonesia

Ikuti terus Ngaji Online AndyTV disini 👇👇👇
Muslim yang tidak mematuhi ajaran agama Islam sudah Murtad.
Buat para pemerintah sekalian jangan percaya yg nama y virus karna virus corona sudah hilang
Trimakasih Untuk Pemerintah Jawa Tengah Dan bapak Ganjar Pranowo Atas Pembagian Sembako Untuk Perantauan Jakarta
x

Other Government Organizations in Semarang (show all)

PPID Setda Jateng Humas Jawa Tengah Biro APBJ Provinsi Jawa Tengah Fraksi Partai Demokrat DPRD Jateng Diskominfo Jateng Biro infrastruktur dan sumber daya alam Dinas Sosial Provinsi Jawa Tengah PKH Provinsi Jawa Tengah Humas Polda Jawa Tengah Dinas Sosial Provinsi Jawa Tengah BPS Provinsi Jawa Tengah Bid TIK Polda Jateng Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jawa Tengah Disperindag Prov. Jateng RTMC Ditlantas Polda Jateng